Tanggapi Sorotan Terkait Calon Anggota Bawaslu Pasangkayu, Ini Kata Timsel

SULBARONLINE.COM, Mamuju — Anggota Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten se Sulbar, Sulfan Sulo merespon sorotan terkait salah satu nama calon komisioner Bawaslu Pasangkayu.

Menurut Sulfan, enam besar hasil tes kesehatan dan wawancara yang diumumkan Timsel pada Senin (31/07/2023) kemarin telah melalui proses yang objektif dan terbuka.

Termasuk, kata Sulfan, dengan mempertimbangkan tanggapan-tanggapan dari publik yang masuk.

“Ada banyak tanggapan yang masuk. Sudah kita rilis juga di media. Tapi khusus atas nama Darmono ini tidak ada tanggapan yang masuk. Tidak ada juga informasi mengenai itu,” tegas Sulfan via Telepon, Selasa (1/8/23) malam.

Sulfan mengaku, sebelumnya, pihaknya telah membuka tanggapan bagi publik terhadap semua pendaftar calon anggota Bawaslu Kabupaten.

“Kita buka tanggapan masyarakat sejak awal berkas administrasi sampai sebelum tes wawancara. Jadi ada sekitar 3 Minggu lamanya.
Kita buka 3 hal, pertama mengisi formulir tanggapan dengan cara kirim ke email, kemudian melalui WA (WhatsApp) dan bisa datang langsung Bawaslu,” sebutnya.

“Kami di Timsel juga sudah menyampaikan melalui dialog di RRI, TVRI kemudian media lainnya agar publik memberikan tanggapan. Semua usaha sudah kita lakukan.
Seandainya ada tanggapan mengenai Darmono yang masuk pasti kita respon,” tambah dia.

Meski demikian, Sulfan mengaku, proses seleksi masih terus berlanjut. Namun, hasil pengumuman enam besar ini tidak dapat dianulir.

“Kalau Darmono ini memang bagus hasil wawancara dan tes kesehatannya, kita mau apa. Sebab kita tidak tahu kalau yang bersangkutan pernag Timses di Pilkada. Tidak ada unsur kesengajaan. Saya pastikan,” ujar mantan Ketua Bawaslu Sulbar itu.

Sulfan pun mempersilahkan kepada semua pihak jika ingin menyuarakan hal ini sampai ke Bawaslu RI.

“Ini masih ada ruang, silahkan disampaikan ke Bawaslu RI, karena ranahnya sudah di sana. Kita juga akan tetap sampaikan ini secara lisan ke Bawaslu RI, karena kita baru tahu informasinya,” tuturnya.

Terkait persoalan waktu pengumuman Timsel yang juga disoal, Sulfan mengaku, keputusan enam Calon yang lolos itu ditetapkan pada 31 Juli 2023.

“Hanya saja pada saat kita uploading itu sistem lagi terganggu, sehingga baru hari ini keluar. Tapi, diputuskan dan dimumkan itu sejak 31 Juli 2023,” terang Sulfan.

Sebelumnya, pengumuman hasil tes kesehatan dan wawancara calon anggota Bawaslu Kabupaten Pasangkayu sempat menuai sorotan.

Pasalnya, salah satu nama yang diloloskan oleh Timsel ditengarai pernah menjadi tim sukses calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Pasangkayu 2020 lalu.