SULBARONLINE.COM, Salugatta — Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat dapil Mamuju Tengah (Mateng) H.Taufiq Agus menggelar reses di Desa Salugatta, Kecamatan Budong-budong, Kabupaten Mamuju Tengah, Minggu, 7 Februari 2021.
Kegiatan ini merupakan reses tahap I masa sidang ke-II Tahun 2021. Tujuannya untuk menjaring informasi dan menyerap aspirasi masyarakat, untuk selanjutnya diperjuangankan di DPRD Provonsi Sulawesi Barat.
Ratusan masyarakat hadir pada acara penjaringan aspirasi masyarakat tersebut. Hadir pula para tokoh masyarakat, pemerintah desa setempat, para kepala dusun, tokoh pemuda dan tokoh agama.
Dalam kegiatan itu, sedikitnya ada 12 poin usulan warga agar diperjuangkan oleh legislator muda asal Partai Golkar tersebut. Usulan warga beragam, mulai dari perbaikan infrastruktur, urusan pertanian hingga soal peningkatan SDM masyarakat desa.
Berikut 12 poin aspirasi masyarakat Desa Salugatta yang disampaikan kepada Anggota DPRD Sulbar, Taufiq Agus:
1. Permintaan bantuan pada sektor pertanian berupa bibit Jagung dan Pupuk
2. Perbaikan infrastruktur jalan
3. Permintaan bantuan pembukaan jalan produksi/jalan tani
4. Permintaan bantuan saluran buang
5. Permintaan peningkatan jalan di lorong 3 Desa Salugatta
6. Permintaan fasilitasi dan koordinasi terkait percepatan pemilihan Kepala Desa defenitif
7. Pelatihan bagi perangkat Desa terkait peningkatan SDM dibidang ilmu pengetahuan dan tekhnologi
8. Permintaan bantuan pupuk pertanian
9.Permintaan bantuan pengaspalan jalan sepanjang 3 km
10. Permintaan peningkatan jalan tani
11. Permintaan bantuan sarana air bersih berupa bantuan mesin dan perpipaan.
12. Permintaan bantuan mesin alat pertanian
Menurut Agus, usulan warga akan tetap diperjuangkan di DPRD Sulbar. Namun tetap akan dilakukan pemetaan program yang dibiayai melalui APBD Provinsi maupun APBD Kabupaten.
“Kalau usulannya menjadi tanggungjawab Pemkab Mateng maka tentu akan kita sounding ke Pemkab. Kalau untuk tingkat provinsi tentu akan kita perjuangkan,” pungkas Taufiq.