Bangun Spirit dan Aksi Pemuda, Dispora Sulbar Gelar Diskusi Peringati Momentum HSP ke 96

SULBARONLINE.COM, Mamuju — Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Sulbar bekerjasama dengan Komunitas Aktivis Muda Sulbar menggelar diskusi pemuda, Minggu (27/10/24) malam di HN Cafe, Karema, Mamuju.

Kegiatan bertema “Bangun Spirit dan Aksi Pemuda untuk Maju Bersama Menyangga Ibukota Nusantara” dibuka langsung oleh Kadispora Sulbar, Safaruddin Sanusi DM.

Hadir sebagai narasumber Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulbar, Bujaerami Hasan, Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan dan Riset Daerah (Bapperida) Sulbar, Darwis Damir, Rektor Universitas Tomakaka (Unika) Mamuju, Sahril dan tokoh pemuda Sulbar, Muhammad Amril Dg Marrui.

Hadir sebagai peserta dari para pimpinan Organisasi Kepemudaan (OKP), Organisasi Kemahasiswaan, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan sejumlah wartawan.

Dalam sambutannya, Kadispora Sulbar Safaruddin Sanusi DM menyampaikan apresiasi atas antusias para pimpinan OKP dapat hadir dan berdiakusi bersama.

“Kegiatan diskusi seperti sangat bagus untuk mendengarkan masukan, gagasan, curah pendapat untik selanjutnya kita lanjuti kedepan. Saya sangat bersyukur teman-teman OKP dan mahasiswa antusias hadir dan mengikuti kegiatan ini,” ucap Safaruddin.

Selain itu, Ia juga menyampaikan berbagai hal terkait perhatian Dispora Sulbar kepada pemuda selama ini.

“Kita tidak hanya berfokus pada keolahragaan saja. Dispora juga sangat konsentrasi dan perhatian pada aspek pembangunan kepemudaan,” ungkapnya.

“Ada banyak program yang kita laksanakan untuk kepemudaan, ada pertukaran pemuda antar negara, ada pertukaran pemuda antar provinsi, ada pemuda pelopor, pendidikan bela negara, kegiatan penyadaran hukum, kegiatan pemuda nanti narkoba, duta wisata dan sebagainya,” paparnya.

Safaruddin berharap agar pemuda di Sulbar terus berperan secara optimal, termasuk berkontribusi bagi kemajuan daerah di berbagai sektor.

“Untuk ikut andil dalam berbagai aspek kemajun di daerah, maka harus berani memulai dulu. Karena yang sulit itu adalah memulai. Kalau sudah memulai semua akan bisa dilalui, termasuk dalam berwirausaha, berkarya dan sebagainya. Oleh karena harapan kita mari teman-teman pemuda terlibat langsung,” harap mantan Sekretaris DPRD Sulbar itu.