30 Peserta Keke Muane-Keke Baine 2023 Siap Berkompetisi

Sulbaronline.com,MAMUJU–Tahapan pemilihan Keke Muane-Keke Baine Tahun 2023 yang di gelar Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Mamuju bersama Ikatan Keke Muane-Keke Baine (Ikebana), terus berjalan menjelang malam puncak atau grand final 15 Juli mendatang.

Bahkan sejauh ini, pihak panitia telah menggelar technical meeting di Aula Kantor Bupati Selasa (12/7/2023) siang tadi, yang kemudian dilanjutkan dengan pertemuan bersama Bupati Mamuju di rujab Sapota, kemudian sesi pemotretan dan take video dari masing-masing peserta di Maleo Waterpark.

Ketua Panitia Pemilihan Keke Muane-Keke Baine 2023, Andi Syaiful Rauf menjelaskan, sebanyak 30 peserta bakal mengikuti pemilihan ini. Mereka bakal berkompetisi menjadi yang terbaik setelah melewati rangkaian tahapan untuk mendapatkan penilaian dari para juri.

“Ada 30 peserta, mereka nantinya berpasangan, ditahap penjurian ini ada yang namanya attitude, peserta harus memiliki attitude karena menjadi pertimbangan yang sangat besar buat kami disini kami akan memberikan penilaian yang muaranya sangat jelas karena mereka akan menjadi duta pariwisata kabupaten Mamuju dan insya allah akan dikirim ke tingkat provinsi,”terang Syaiful Rauf.

Peserta Keke Muane-Keke Baine 2023 berfoto bersama bupati Mamuju Siti Sutinah Suhardi

Adapun tahapan yang dilalui para peserta diantaranya pemberian materi, interview, serta penampilan di malam grand final di Anjungan Pantai Manakarra 15 Juli mendatang.

“Jadi untuk penilaian 50 persen itu di interview, 20 persen di keseharian dan 30 persen di atas panggung, jadi kita tetap mengakumulasi dari awal masuk dan berakhirnya, peserta tidak kami bebankan apapun mulai dari kostum sampai konsumsi Alhamdulillah kegiatan ini kembali dilaksanakan setelah vakum selama enam tahun berkat dorongan ibu bupati yang juga sebagai alumni keke baine,”ucapnya.(Adv)