Silaturahmi di Ahuni, Golkar Sulbar Optimis Menangkan Habsi-Irwan

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Tekad DPD Partai Golkar Sulbar untuk memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju nomor urut 2, H. Habsi Wahid dan Irwan Satyaputra Pababari (Habsi-Irwan) begitu besar.

Hal itu terbukti dari konsolidasi yang digelar di sejumlah titik di Kecamatan Kalukku, Mamuju.

Sabtu (21/11/20) malam, jajaran DPD Partai Golkar kembali melakukan silaturahmi, tepatnya di Lingkungan Ahuni, Kelurahan Bebanga, Kecamatan Kalukku.

Silaturahmi ini dihadiri langsung oleh Sekretaris DPD Partai Golkar Sulbar, H. Hamsah Sunuba, Wakil Ketua Golkar Drs. H. Sugianto dan Ashari Rauf, Wakil Sekretaris Golkar Muh. Amril dan Lalu Artana, Ketua DPD Partai Golkar Mamuju Tengah Haderana, dan puluhan warga Ahuni.

Wakil Sekretaris DPD Partai Golkar Sulbar, Muh. Amril menegaskan, bahwa silaturahmi yang dilakukan merupakan perintah langsung dari Ketua DPD Partai Golkar Sulbar, H. M. Aras Tammauni.

“Jadi pasca Musda Partai Golkar Sulbar, maka kami diminta untuk turun langsung ke lapangan berkonsolidasi dengan masyarakat. Sekaligus menyampaikan bahwa dalam menyambut Pilkada Mamuju ini, maka usungan Partai Golkar Insya Allah menang, yakni pasangan Habsi-Irwan,” jelas pria sapaan akrab Rio ini.

“Olehnya kepada seluruh kader dan simpatisan partai Golkar di Ahuni ini tetap solid dan tegak lurus memenangkan usungan Partai Golkar pada Pilkada Mamuju,” tambah Rio.

Wakil Ketua DPD Partai Golkar Sulbar, Drs. H. Sugianto menyampaikan, dukungan Golkar kepada Habsi-Irwan di Pilkada Mamuju benar-benar dilakukan secara totalitas. Buktinya, jajaran Golkar Sulbar turun langsung memback up kekuatan tim yang dibentuk oleh Habsi-Irwan.

“Karena kita tahu, pasangan calon Habsi-Irwan ini berpretasi dalam memimpin Mamuju. Di tangan mereka berdua pengelolaan keuangan daerah sangat baik, terbukti dengan penilaian BPK dengan Wajar Tanpa Pengecualian atau WTP selama kepemimpinannya,” sebut Sugianto.

Anggota DPRD Mamuju 5 periode ini mengaku, prestasi yang diraih oleh Habsi Wahid dan Irwan Pababari, sebab keduanya memiliki pengalaman yang cukup mumpuni.

“Pak Habsi Wahid ini 13 Tahun jadi Sekda Mamuju, dan Bupati selama 4 Tahun lebih. Begitupun dengan Pak Irwan Pababari. Beliau politisi cerdas, ulet dan berpengalaman. Sebab pernah menjadi anggota dan pimpinan DPRD Mamuju, ditambah lagi sudah pengalaman jadi wakil Bupati mendampingi Pak Habsi Wahid,” jelas Sugianto.

Ketua DPD Partai Golkar Mamuju Tengah Haderana mengaku optimis memenangkan pertarungan di Pilkada Mamuju.

“Karena sosok Pak Habsi Wahid ini religius. Saya kebetulan sering berkeliling sholat subuh di masjid-masjid. Dan saya selalu ketemu dengan beliau di masjid. Itu artinya, Pak Habsi ini adalah sosok panutan yang religius dan peduli kepada Agama. Sehingga kami optimis beliau akan menang dalam Pilkada Mamuju ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Golkar Hamsah Sunuba juga mengaku optimis Golkar akan memenangkan seluruh Pilkada di 4 Kabupaten di Sulbar ini, termasuk Mamuju.

“Ini atas perintah langsung dari Ketua DPD Partai Golkar Sulbar. Dan hal itu dibuktikan dengan pergerakan yang dilakukan oleh pengurus Golkar Sulbar melalui pembentukan tim pemenangan khusus, antara lain di Pasangkayu ditangani langsung oleh Pak Dr. Marigun Rasyid, Pak Mulyadi Bintaha di Majene, di Mamuju Tengah ada Pak Andi Irwan, dan di Mamuju ada Pak Thamrin Endeng, Thahir Kuraising, Ashari Rauf dan pengurus Golkar lainnya,” jelas Hamsah.