SULBARONLINE.COM, Mateng — Dukungan kepada Komjenpol Mohammad Fadil Imran untuk menjadi Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) periode 2024-2028 terus mengalir.
Kali ini dukungan datang dari Ketua Pengurus Provinsi PBSI Sulawesi Barat, Dr. Hj. Amalia Fitri Aras.
“Setelah kami berkomunikasi dengan pengurus PBSI Sulbar, maka dukungan kita berokan kepada bapak Mohammad Fadil Imran untuk menjadi Ketua Umum,” tegas Amalia Fitri Aras.
Menurutnya, jemengge Polisi bintang tiga itu dinilai sosok yang palibg tepat memimpin olahraga bulutangkis.
“Beliau saat ini menjabat sebagai Sekjen PP PBSI, sehingga demi keberlanjutan program pembinaan atlet untuk meraih prestasi maka bapak Fadil Imran yang kami nilai paling pas menahkodai PBSI 4 tahun kedepan,” ujar mantan Ketua DPRD Sulbar itu.
Hal lain, lanjut Amalia, olahraga bulutangkis selama ini sudah menjadi bagian gaya hidup di masyarakat, termasuk di kalangan anak-anak usia dini.
“Karena itu saya berharap, ke depan semakin banyak muncul atlet-atlet bulutangkis. Dan semoga bapak Fadhil Imran yang dapat memimpin PBSI kedepan,” harap putri Bupati Mamuju Tengah, H.M Aras Tammauni itu.
Sekadar diketahui, PBSI akan menggekar Musyawarah Nasional (Munas) pada 10 hingga 12 Agustus 2024 dengan agenda utama pemilihan ketua umum yang baru untuk empat tahun ke depan.
Untuk menjadi calon ketua umum, Fadil Imran minimal harus didukung olah 10 PBSI Provinsi, melalui dukungan tertulis yang ditandatangani oleh ketua umum dan sekretaris umum.
Sejauh ini, dukungan dari Pengprov PBSI di sejumlah Provinsi terus mengalir kepada mantan Kapolda Metro Jaya itu.