Ini 21 Tokoh yang Dianggap Punya Kans Ramaikan Pilkada Mamuju 2024

SULBARONLINE.COM, Mamuju — Jika tak ada aral melintang, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Mamuju bakal berlangsung pada Rabu 27 November 2024 mendatang.

Sejumlah nama, tokoh dan figur kini telah santer dibicarakan publik bakal meramaikan Pilkada Mamuju periode 2024-2029 itu.

Mereka disebut-sebut punya kans berlaga di Pilkada Mamuju, mulai dari kalangan politisi, birokrat maupun latar belakang yang lain.

Berdasarkan data yang dihimpun SULBARONLINE.COM, sedikitnya ada 21 nama bakal calon yang paling berpeluang masuk dalam bursa Pilkada Mamuju, antara lain:

1. ST. Sutinah Suhardi

ST. Sutinah Suhardi adalah Bupati Mamuju saat ini. Pada Pilkada 2020, ia berpasangan dengan Ado Mas’ud, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mamuju.

Saat itu, ia berhasil mengalahkan petahana, Habsi Wahid dan Irwan SP Pababari.

Pada Pilkada 2024, Sutinah dipastikan kembali maju, setelah deklarasi session II yang digelar di sejumlah tempat di Mamuju beberapa waktu lalu.

2. H. Irwan Satyaputra Pababari

Irwan Satyaputra Pababari adalah mantan Wakil Bupati Mamuju periode 2016-2021. Kini, ia menjabat sebagai Ketua Harian DPD Partai Golkar Sulawesi Barat.

Selain itu, Irwan Pababari kini dinyatakan lolos sebagai Anggota DPRD Sulbar hasil Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 ini.

Namanya kerap disebut-sebut banyak pihak ‘wajib’ maju sebagai Calon Bupati pada Pilkada 2024 Mamuju mendatang, apalagi DPP Golkar telah mengeluarkan surat tugas untuknya agar maju sebagai calon Bupati di Pilkada Mamuju.

3. Ado Masud

Ado Mas’ud adalah Wakil Bupati Mamuju saat ini mendampingi Sutinah Suhardi. Ia masih menjabat Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mamuju.

Sesuai hasil Pileg 2024, PDI Perjuangan terbilang mentereng, sebab berhasil mendudukkan 4 kadernya di 4 dapil di Mamuju.

Dengan begitu, Ado Masud sangat diperhitungkan untuk ikut kembali berkompetisi di Pilkada Mamuju, baik sebagai Calon Bupati maupun sebagai Wakil Bupati Mamuju.

4. H. Arwan M Aras Tammauni

Arwan M Aras Tammauni adalah Anggota DPR RI periode 2019-2024. Ia merupakan putra Bupati Mamuju Tengah, H.M. Aras Tammauni.

Namanya santer disebut-sebut sangat layak maju sebagai penantang incumbent di Pilkada Mamuju 2024.

Tak hanya itu, bahkan nama Arwan Aras juga kerap kali disebut-sebut paling layak maju sebagai Calon Gubernur atau calon wakil Gubernur Sulawesi Barat di Pilgub 2024.

5. Yudiaman Firusdi

Yudiaman Firusdi adalah Ketua DPRD Kabupaten Mamuju. Ia juga menjabat sebagai Ketua Partai Nasdem Kabupaten Mamuju.

Pada Pileg 2024, Nasdem juga dipastikan mampu mendudukkan 4 kadernya di 4 Dapil di Mamuju.

Sehingga, Yudiaman disebut-sebut memiliki modal untuk ikut bertarung di Pilkada Mamuju 2024, baik sebagai Calon Bupati maupun sebagai calon wakil Bupati Mamuju.

6. H. Muhammad Rahmat Sanusi

Muhammad Rahmat Sanusi adalah birokrat Sulbar yang sudah cukup senior dan dikenal humble, komunikatif dan humoris. Ia telah menduduki sejumlah jabatan penting eselon II di Pemprov Sulbar.

Marasa, sapaan akrab Muhammad Rahmat Sanusi ini pernah menjadi Kepala Badan Kesbangpol Sulbar, Kepala DPM-PTSP, dan Dinsos Sulbar.

Berkat pengalamannya ini, namanya juga tak luput kembali disebut-sebut banyak pihak sangat layak dan patut diperhitungkan maju sebagai Calon Bupati atau calon wakil Bupati Mamuju 2024.

7. Dr. H. Muhammad Jamil Barambangi

Muhammad Jamil Barambangi juga merupakan birokrat senior di Pemprov Sulbar yang dikenal energik, komunikatif dan religius.

Selain pernah memimpin Dinas Pendidikan Nasional Sulbar, Kepala Balitbangda dan sejumlah OPD lainnya, Jamil Barambangi juga pernah menjadi pelaksana tugas Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat.

Berkat pengalaman dan karakternya yang cukup kuat ini, Jamil Barambangi dinilai layak maju sebagai Calon Bupati atau calon wakil Bupati Mamuju.

8. Safaruddin Sanusi DM

Safaruddin Sanusi DM adalah birokrat Sulbar. Ia juga telah menduduki sejumlah jabatan penting di beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Sulbar.

Safaruddin pernah menjadi Kepala Biro Umum, Kepala Biro Ekbang, Sekretaris DPRD Sulbar, Kepala Dinas Kominfo Perss, dan kini sebagai Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Sulbar.

Oleh sejumlah pihak menyebut Safaruddin Sanusi DM juga sangat layak ikut dalam bursa Pilkada Mamuju.

9. Muhammad Ali Candra Hapati Hasan

Muhammad Ali Candra Hapati Hasan juga merupakan salah satu birokrat Pemperov Sulbar yang dikenal energik, aktif dan dekat dengan berbagai kalangan.

Saat ini, ia menjabat Kepala Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM). Sebelumnya, ia menjabat sebagai Kepala BKD Sulbar.

Pada Pilkada Mamuju 2020, namanya masuk dalam radar Bakal Calon Wakil Bupati Mamuju. Pada 2024 ini, namanya kembali diperbincangkan publik untuk ikut Pilkada Mamuju.

10. H. Suaib

H. Suaib adalah Sekretaris Daerah Kabupaten Mamuju. Ia merupakan birokrat senior di Pemkab Mamuju.

Salah satu keberhasilan H. Suaib, adalah mampu mendudukkan putranya di Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 di Dapil 2 Kabupaten Mamuju dengan perolehan suara yang cukup besar.

Namanya pun santer disebut-sebut layak maju sebagai Calon Wakil Bupati di Pilkada Mamuju 2024 ini.

11. H. Damris

H. Damris adalah Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat. Ia juga menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Mamuju. Pada Pilkada Mamuju 2015, Damris sempat maju sebagai Calon Wakil Bupati mendampingi Bustamin Bausat.

Sementara di Pilkada Mamuju 2020, namanya kembali masuk dalam radar bakal calon wakil Bupati mendampingi Sutinah Suhardi. Namun, saat itu Damris belum berhasil menjadi calon pendamping Sutinah.

Jelang Pilkada Mamuju 2024, namanya kembali disebut bakal maju. Apalagi Partai Golkar memberikan surat tugas untuknya untuk siap berkompetisi di Pilkada Mamuju.

12. Munandar Wijaya

Munandar Wijaya adalah mantan Wakil Ketua DPRD Sulbar. Kini, ia kembali lolos sebagai Anggota DPRD Sulbar dari Dapil Mamuju hasil Pileg 2024 melalui Partai Amanat Nasional (PAN).

Putra mantan Bupati Mamasa, Ramlan badawi ini menjabat sebagai Ketua Bapilu DPW PAN Sulbar.

Jelang Pilkada Mamuju 2024, namanya santer disebut-sebut bakalĀ  ikut berlaga di pesta demokrasi 5 tahunan itu.

13. H. Hamsah Hapati Hasan

H. Hamsah Hapati Hasan adalah mantan Ketua DPRD Sulawesi Barat. Ia pernah menjadi Sekretaris DPD Partai Golkar Sulbar. Kini, di DPD Golkar Sulbar sebagai Ketua Dewan Pertimbangan.

Pada Pileg 2024 ini, H4, sapaan akrab Hamsah Hapati Hasan sempat ikut ikut berkompetisi. Namun belum berhasil meraih kursi.

Jelang Pilkada 2024, namanya kembali disebut-sebut sangat layak maju di Pilkada Mamuju.

14. H. Sugianto

H. Sugianto adalah Anggota DPRD Kabupaten Mamuju 6 periode. Kini, ia memasuki periode ke 7, setelah dipastikan kembali lolos dan terpilih sesuai hasil Pileg 2024.

SGT, sapaan akrab Sugianto juga pernah menjadi Ketua DPRD Kabupaten Mamuju, dan pernah menjabat ketua DPD Partai Golkar Mamuju.

Oleh sebagaian pihak, berkat kematangan dan pengalamannya di DPRD Mamuju, SGT juga dinilai sangat pantas maju di Pilkada Mamuju 2024.

15. Imran AB

Imran AB adalah Anggota DPRD Kabupaten Mamuju 3 periode. Pada Pileg 2024, ia kembali terpilih sebagai legislator Mamuju.

Ia menjabat sebagai Sekretaris DPC Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Mamuju.

Berkat pengalaman dan positioningnya saat ini, Imran AB mulai disebut-sebut layak maju sebagai calon Wakil Bupati Mamuju di Pilkada Mamuju 2024.

16. Syamsuddin Hatta

Syamsuddin Hatta adalah Wakil Kwtua DPRD Kabupaten Mamuju dsri Partai Demokrat. Ia merupakan salah satu tokoh Bugis di Mamuju.

Pada Pemilu Legislatif 2024, ia kembali terpilih dengan suara yang cukup besar atau berada di peringkat kedua suara terbanyak.

Jelang Pilkada Mamuju 2024, namanya juga mulai dibicarakan karena dianggap layak maju sebagai calon wakil Bupati Mamuju.

17. Muhammad Nur

Muhammad Nur adalah mantan Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Manakarra. Ia dikenal sebagai tokoh dari Kecamatan Kalukku.

Pada Pemilu Legislatif 2024, ia maju dan berhasil lolos dengan suara yang sangat fantastis. Tertinggi di antara seluruh calon anggota DPRD di 4 Dapil di Mamuju.

Berkat keberhasilannya itu, nama mulai mencuat dan disebut-sebut punya peluang maju di Pilkada Mamuju 2024 sebagai calon wakil Bupati Mamuju.

18. Muhammad Hatta Kainang

Muhammad Hatta Kainang adalah Anggota DPRD Sulbar periode 2019-2024. Di DPRD, ia menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV.

Politisi muda berlatar belakang advokat ini merupakan kader Partai Nasional Demokrat (Nasdem).

Ia dikenal aktif, solutif dan energik selama menjadi Anggota DPRD Sulbar. Dan, namanya juga mencuat di Pilkada Mamuju 2024.

19. H. Arif Daeng Mattemmu

H. Arif Daeng Mattemu adalah Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat dari Partai Amanat Nasional (PAN). Pada Pileg 2024, ia kandas karena kalah tipis dari Munandar Wijaya.

Ayah, sapaan banyak orang kepada H. Arif ini juga merupakan pendiri dan pemilik kampus Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Fatimah Mamuju.

Namanya juga mulai disebut-sebut berpeluang masuk dalam bursa calon wakil Bupati di Pilkada Mamuju 2024.

20. Dr. Tri Sulkarnain Ahmad

Tri Zulkarnain Ahmad adalah putra pendiri dan pemilik Yayasan Tanratu Pattanabali atau Tomakaka Group (Universitas Tomakaka), Ahmad Taufan.

Di Pilkada Mamuju, namanya sempat masuk dalam radar calon wakil Bupati Mamuju mendampingi Bupati Mamuju terpilih, Sutinah Suhardi. Namun, saat itu Sutinah memilih berpasnagan dengan Ado Masud.

Pada Pileg 2024, Tri Zulkarnain memilih maju sebagai Anggota DPRD Kota Makassar melalui Partai Demokrat. Ia pun berhasil lolos dengan suara yang cukup signifikan. Dari keberhasilan ini, namanya kembali mencuat masuk dalam bursa calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Mamuju 2024.

21. Sukriadi Amil

Sukriadi Amil adalah kader Partai Gerakan Indonesia Raya. Ia dipercaya sebagai koordinator wilayah Sulselbar DPP Partai Gerindra.

Namanya mulai dibincang setelah beberapa waktu lalu, ia masuk dalam radar calon wakil Bupati Mamuju 2024 melalui polingkita.com

Mantan aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) itu disebut layak maju di Pilkada Mamuju, apalagi Partai Gerindra akan sangat diperhitungkan, sebab Ketua DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto dipastikan jadi pemenang Pilpres 2024.