Bupati Mateng Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala Imigrasi Mamuju

SULBARONLINE.COM, Mateng – Bupati Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) Arsal Aras menerima kunjungan silaturrahmi Kepala Kantor Imigrasi Mamuju V. Yosa Anggara, di ruang kerjanya, Selasa (15/4/2025).

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya penguatan kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah dan Imigrasi Mamuju dalam memberikan pelayanan untuk masyarakat.

Selain penguatan kerja sama, V. Yosa Anggara juga memperkenalkan diri sebagai kepala Kantor Imigrasi yang baru.

Dalam pertemuan ini membahas beberapa hal utamanya pelayanan publik permohonan atau pembuatan paspor dan beberapa agenda ke depan.

“Kami terus mendukung kinerja Kantor Imigrasi Mamuju untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Mamuju Tengah khususnya dalam pelayanan paspor,” kata Arsal Aras.

Bupati Arsal Aras mengatakan, sinergi Pemerintah Kaupaten dan Imigrasi serta seluruh pemangku kepentingan menjadi kunci dalam menjaga kedaulatan, keamanan, serta optimalisasi pelayanan publik.

“Suatu langkah yang baik dan kehormatan menerima kunjungan ini. Mudah-mudahan menjadi langkah awal momentum untuk membangun kerja sama yang lebih erat ke depan,” ujarnya.

(adv/adr)