SULBARONLINE.COM, Mamuju – Bakal Calon Kepala Daerah Ali Baal Masdar (ABM) dan Arwan Aras secara resmi mendaftar di KPU Sulbar, Kamis (29/8/2024).
Konvoi motor mengiringi pasangan calon kepala daerah tersebut. Para pendukung juga membawa bendera partai hingga kedepan KPU Sulbar, jl Soekarno Hatta, Mamuju.
Pasangan Cagub dan Cawagub ini tiba di KPU Sulbar, Pukul 10.41 dan secara resmi menyerahkan berkas pencalonan. ABM – Arwan diusung oleh Golkar dan Gerindra. Mereka didampingi oleh Ketua DPD Gerinda Sulbar, Andi Ruskati Ali Baal yang tak lain istri dari ABM.
ABM mantan Gubernur Sulbar periode 2017-2022 ini mengatakan, momen Pilkada diharapkan berlangsung secara damai. Ia mengaku menghormati semua calon calon lawannya di Pilgub Sulbar 2024.
“Kedepan ini kita harus damai, tidak ada yang berbuat salah, semuanya orang orang terbaik bagi masyarakat Sulbar, baik saya bersama Arwan, SDK dan Pak Salim, baik AIM bersama Asnuddin Sokong, begitu pun PHS dan Ibu Enny,” sebutnya.
Ditanya soal bagaimana persaingan ketat suara di Kabupaten Polman yang di klaim lewat survei oleh Andi Ibrahin Masdar sebesar 73 persen, ABM menanggapi dengan santai.
“Tidak ada masalah suara di Polman, itu urusan dia dan ini adalah demokrasi semua bisa maju,” terangnya.
Sementara itu, Arwan Aras mengaku maju sebagai Calon Wakil Gubernur Sulbar mendampingi ABM. Alasannya singkat, sebab petahana di Pilgub Sulbar itu adalah orang baik.
“Alasan saya sederhana, karena beliau saya tahu adalah orang yang baik,” singkatnya.
Mengusung tagline Sulbar Maju Malaqbi di Pilgub Sulbar, pasangan ini merupakan pasangan calon ketiga yang mendaftar di hari terakhir, setelah sebelumnya di hari kedua SDK – JSM, dilanjutkan AIM – Asnuddin Sokong. (Adr)