Antisipasi Cuaca Ekstrem, Supervisor Pusdalops: Kesiapsiagaan adalah Kunci Hadapi Bencana Alam

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Dalam menghadapi cuaca ekstrem yang semakin sering terjadi, kesiapsiagaan dari individu, keluarga, dan masyarakat menjadi hal yang sangat penting.

Hal ini disampaikan Inaldy L.S. Si’lang, Supervisor Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Kamis 14 Maret 2024.

Menurut Inaldy juga selaku Pejabat Fungsional Penata Penaggulangan Bencana Ahli Muda ini, fenomena cuaca ekstrem seperti banjir, tanah longsor, angin kencang, dan gelombang panas telah menjadi ancaman yang nyata bagi masyarakat. Oleh karena itu, upaya pencegahan dan kesiapsiagaan harus menjadi fokus utama.

“Dalam menghadapi cuaca ekstrem, kesiapsiagaan adalah kunci utama. Setiap individu, keluarga, dan komunitas harus siap menghadapi segala kemungkinan bencana alam yang dapat terjadi,” ujar Inaldy.

Inaldy menekankan pentingnya peran setiap individu dalam mempersiapkan diri menghadapi bencana.

“Mulai dari menyusun rencana evakuasi, menyiapkan perlengkapan darurat, hingga mengikuti pelatihan kesiapsiagaan harus menjadi bagian dari rutinitas kita,” tambahnya.

Tak hanya itu, Inaldy juga menyoroti pentingnya kerja sama antarwarga dan lingkungan dalam menghadapi bencana.

“Kesiapsiagaan juga harus diterapkan secara kolektif. Kita harus saling membantu dan mendukung satu sama lain dalam situasi darurat,” tegasnya.

Dalam rangka meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi cuaca ekstrem, BPBD Sulbar akan terus melakukan berbagai kegiatan penyuluhan dan pelatihan kepada masyarakat. Langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana alam.

Inaldy juga mengimbau agar masyarakat senantiasa memperhatikan informasi dari sumber yang terpercaya terkait perkembangan cuaca dan potensi bencana yang dapat terjadi.

“Dengan begitu, kita dapat lebih siap menghadapi segala kemungkinan dan mengurangi risiko terjadinya korban jiwa dan kerugian materiil akibat bencana alam,” tutup Inaldy.

Kesiapsiagaan merupakan kunci utama dalam menghadapi cuaca ekstrem. Melalui kesadaran dan kerja sama yang baik dari seluruh lapisan masyarakat, diharapkan Sulbar dapat lebih siap menghadapi segala bentuk bencana alam yang mungkin terjadi.

Kontak Media:

Nama : Inaldy L.S. Si’lang ST., M. Han
Jabatan : Suvervisor Pusat Pengendalian Operasi BPBD Provinsi Sulawesi Barat*
Telepon : 082347899927
Email: pusdalopsulbar@gmail.com