Closing Donasi, IPM Mateng Salurkan Bantuan Korban Banjir Luwu Utara

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Ikatan Pelajar Mahasiswa Mamuju Tengah (IPM-Mateng), secara simbolis menyalurkan bantuan untuk korban bencana banjir bandang, di Kabupaten Luwu Utara, Sulsel, Selasa (22/7/20).

Penyerahan bantuan ini diterima langsung Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani di posko bantuan bencana yang terletak di kantor Bupati. Bantuan mereka salurkan diantaranya perlengkapan bayi, susu, air mineral, dan perlengkapan mandi.

“Ini bentuk keprihatinan kami dan simpati terhadap bencana yang melanda masyarakat Luwu Utara, mudah-mudah cepat membaik,”ungkap Ihwal, Sekum Ipm Mateng.

“Donasi yang kami berikan Insha Allah bermanfaat, bagi korban yang terdampak banjir bandang,”ungkapnya.

Sebelumnya, open donasi ini dilakulan melalui media sosial sejak 6 hari lalu, yang di support Komunitas dan Media, antara lain Dragon win trail manakarra, Malunda Peduli, Kopi Batte Adventure, Etnic Coffee Mamuju, Gema Difabel Mamuju, Ikatan Jurnalis Sulbar (IJS), Sulbaronline.com, Sulbarterkini.id, Komunitas Aktivis Muda Indonesia (KAMI) Sulbar.

Ihwal mengucapkan terima kasih atas pasrtisipasi beberapa komunitas dan media yang bersedia memberikam sumbangsih kepedulian sehinga terlaksana dengan baik.

“Terima kasih atas bantuan diberikan kepada sejumlah pihak, Insha Allah berkah,”tutupnya.(iq)