Kadisdag Mamuju Desak Kontraktor Selesaikan Pekerjaan Pembangunan Pasar Rakyat Regional

Sulbaronline.com, Mamuju — Setelah melewati waktu yang panjang, dari masa kontrak sudah habis sampai dengan pemberian kesempatan penyelesaian pekerjaan selama 90 hari sesuai aturan yang berlaku. Pengerjaan kontruksi Pasar Rakyat Regional Mamuju di katakan telah rampung, saat ini dalam tahap pemeliharaan.

Dengan di katakan pengerjaan Pasar Rakyat Regional Mamuju rampung seratus persen, akan di lakukan penyerahan dari pihak penyedia kepada pihak terkait, yang di ketahui pekerjaan tersebut melekat pada Dinas Perdagangan Kabupaten Mamuju.

Dinilai tidak mau “kecolongan” dalam hal melakukan pencairan anggaran, pihak Disdag Kab. Mamuju dalam hal ini Ibu Imelda Pababari selaku kepala Dinas melakukan peninjauan. Turun langsung untuk melihat kondisi bangunan pasar tersebut.

Dari pantauan Imelda Pababari selaku kepala Disdag Mamuju bersama staf di lapangan. Masih ada beberapa poin yang masih perlu perbaikan.

“Saya liat sendiri ini memang sudah dikatakan seratus persen. Tapi masih ada yang harus di siapkan. Ada Poin belum selesai, belum terlaksana. Saya tidak akan berbuat apapun”, jelas kata Imelda yang di wawancara saat lakukan peninjauan pada kontruksi gedung Pasar Rakyat Regional Mamuju. Jalan Abd. Wahab Azasi Kec. Mamuju, Kab. Mamuju Sulbar. Selasa (31/3/20)

Mengingat, sebelum memasuki Bulan Suci Ramadhan, pasar tersebut sudah akan di fungsikan. Untuk itu, Imelda Pababari Kadisdag Mamuju mendesak kepada pihak penyedia agar merampungkan pekerjaannya sesuai perencanaan.

“Saya mendesak kepada pihak kontraktor, agar segera di selesaikan. Karna rencana kami, mau memasuki ramadhan, los ini kami akan bagikan”, tegas di katakan Imelda.

Di kesempatan yang sama, Andri dari pihak penyedia menjelaskan, dari segi fisik kontruksi bangunan telah selesai seratus persen.

“Sejauh ini, kalau kita liat dari segi fisik bangunan. Kita sudah selesai seratus persen. Tinggal pemeliharaan”, kata Andri, dirinya selaku pelaksana tekhnis.

Terkait beberapa poin yang masih butuh perbaikan, yakni bak kontrol bangunan juga pengecetan list plank dan pembersihan bangunan. Andri dari pihak penyedia mengaku akan menyelesaikan secepatnya.

“Beberapa poin tadi yang di sebut kepala dinas. Ini akan segera kita selesaikan dan mungkin selesai satu dua hari”, jelasnya dihadapan awak media.

Di ketahui, Kegiatan Kontruksi Pasar Rakyat Regional (pasar baru) Mamuju menggunakan anggaran Rp. 3,8 Miliyar yang bersumber dari APBN Tahun 2019. Di kerjakan oleh rekanan CV. Citra Lestari Mandiri.(hms/adv)