SULBARONLINE.COM, Mamuju – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Mamuju yang akan berlangsung 2020 terus memasuki babak baru. Kini, para bakal calon terus berebutan meraih rekomendasi Partai Politik untuk menjadi pengusung di Pilkada Mamuju tahun ini.
Petahana misalnya. Habsi Wahid dan Irwan SP Pababari yang kembali berpasangan ini, rupanya tak menutup diri untuk partai politik lainnya. Pasangan incumbent ini terus mengincar partai politik lain untuk menjadi pengusungnya di Pilkada Mamuju.
Meskipun Habsi Wahid dan Irwan SP Pababari masih tampil dominan dengan kendaraan Partai pengusung masing-masing, namun keduanya serius untuk meraih rekomendasi partai lain.
Seperti diketahui, Habsi Wahid adalah Ketua DPW Partai Nasdem Sulbar dipetakan masih kokoh dengan raihan 9 kursi DPRD Mamuju hasil pileg 2019. Begitupun dengan Irwan Pababari sebagai Ketua DPD Hanura Sulbar yang ditopang 4 kursi di DPRD Mamuju. Namun, baik Habsi maupun Irwan sama-sama tak ingin jumawah dan menutup ruang dengan partai lain yang ingin bersama-sama pada perhelatan demokrasi tersebut.
“Bagi kami semua Partai sama pentingnya,” singkat Irwan sesaat sebelum mengakhiri perbincangannya dengan sejumlah awak media di Warkop Coffee Shop 77 Jl. Andi Makassau, Karema, Mamuju, Jumat (10/01/2020).
Senada dengan Habsi Wahid yang kini masih menjabat Bupati Mamuju, mengatakan telah menyerahkan “lamaran” ke sejumlah Partai untuk menjadi kendaraan politiknya di Pilkada 2020.
Hal itu, kata Habsi, sebagai bentuk keseriusannya untuk mengincar sejumlah Partai pendukung. Namun demikian, baik Habsi maupun Irwan juga seakan kompak sama-sama belum membeberkan partai apa saja yang akan mengusungnya pada kontestasi lima tahunan tersebut.