SULBARONLINE.COM, Mamuju — Wujudkan tata kelola pemerintahan yang bebas korupsi, Pemerintah Kabupaten Mamuju menggelar Sosialisasi Reformasi Birokrasi dalam rangka pembentukan zona Integritas menuju WBK/WBBM tahun 2022.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Bupati Mamuju, Hj. Sitti Sutinah Suhardi yang berlangsung di aula lantai 3 kantor Bupati Mamuju, Jumat (11/11/2022).
Bupati Mamuju menyampaikan Pembentukan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani merupakan langkah akselerasi guna mencapai sasaran reformasi birokrasi.
Secara umum, targetnya adalah peningkatan kapasitas dan akuntabilitas organisasi, pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN), serta peningkatan pelayanan publik.
“Setiap instansi pemerintah diwajibkan membangun percontohan (pilot project) pelaksanaan reformasi birokrasi pada tingkat unit kerja melalui pembangunan zona integritas menuju WBK dan WBBM,” kata Sutinah.
Predikat Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) merupakan gerbang awal dalam mewujudkan birokrasi yang bersih dan melayani.
Keberhasilan pembangunan ZI diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan publik kepada kementerian, lembaga, maupun pemerintah daerah.
Sosialisasi reformasi birokrasi tersebut dihadiri para pimpinan OPD lingkup Pemkab Mamuju, Kepala Inspektorar Kabupaten Mamuju serta tamu undangan lainnya. (Advetorial).