SULBARONLINE.COM, Mamuju — Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Sulawesi Barat, Drs. H. Muhammad Rahmat Sanusi mengunjungi Rabasia, salah seorang warga Desa Saletto, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, Selasa (15/8/23).
Seperti diketahui, Rabasia adalah seorang Ibu dengan empat anak yang mengalami sakit sehingga menyebabkan dirinya sama sekali tidak bisa berjalan.
Karena itu, Ia sangat membutuhkan perhatian serius dari pemerintah.
Selama ini, Rabasia mengalami sakit dan tidak bisa beraktivitas.
Sehingga, secara terpaksa anaknya yang masih berusia 5 hingga 9 tahun menggantikan perannya sebagai ibu rumah tangga.
Kepala Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat, Rahmat Sanusi yang datang didampingi Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial dan sejumlah staf Dinsos Sulbar, mengaku sangat prihatin atas kondisi Rabasia.
“Kondisinya sangat memprihatinkan. Anak-anaknya masih kecil, tapi sudah merasakan beban yang berat. Karena itu, hari ini kita datang melihat kondisinya,” kata Rahmat Sanusi kepada wartawan.
Menurut Rahmat, bantuan yang disalurkan kepada Rabasia berupa permakanan, beras, telur, dan bantuan lainnya.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan mengurangi beban Rabasia sekeluarga,” harap mantan Kepala DPM PTSP Sulbar ini.