SULBARONLINE.COM, Mamuju — Sebanyak 7.184 Keluarga hari ini, Jumat (18/9/20) menerima Bantuan Sosial berupa beras bagi Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM-PKH) di Kabupaten Mamuju.
Bantuan ini dalam rangka penanggulangan dampak Corona Virus (Covid-19) yang saat ini masih melanda Kabupaten Mamuju.
Penyerahan bantuan sosial beras Keluarga Penerima Manfaat, yang dilaksanakan di Kantor Dinas Sosial Mamuju ini dihadiri langsung dan diserahkan secara Simbolis oleh Wakil Bupati Mamuju, H. Irwan Satya Putra Pababari.
Irwan Pababari didampingi Kepala Dinas Sosial Mamuju, Lutfi Muis, Kepala Bulog Mamuju dan Kepala Bulog Provinsi Sulbar serta beberapa Instansi terkait.
“Ini adalah kegiatan pembagian bantuan Sosial Beras bagi Keluarga Penerima Manfaat kepada 7.184 keluarga. Ini dalam rangka menanggulangi Covid-19. Jadi kegiatan ini adalah Jaring Pengaman Sosial bagi masyarakat kita yang ada di Kabupaten Mamuju,” kata Irwan kepada wartawan.
Dia berharap dengan adanya bantuan sosial bagi KMP-PKH ini dapat memenuhi kebutuhan pokok masyarakat dalam kehidupan sehari-hari.
“Sebelumnya bantuan ini dapat tersalur dari awal, tapi karena situasi dan kondisi sehingga baru hari ini kita bisa salurkan. Dan saya berharap dengan adanya bantuan sosial ini, dapat mengurangi beban masyarakat karena mengingat beras adalah kebutuhan lokok dalam kehidupan sehari-hari, dan tentunya kita berharap agar penyalurab bantuan ini berjalan dengan baik,” Harap Irwan.