SULBARONLINE.COM, Mamuju – 36 tim akan berlaga dalam turnamen Volly Ball Parung Cup 1 yang dihelat pada Jumat 3 Maret 2023. Dua puluh tim putra dan 17 tim putri akan berlaga.
Turnamen ini digelar selama dua pekan terhitung sejak hari ini hingga 17 Maret mendatang yang dipusatkan lapangan bola voli Parung-Parung, Kelurahan Binanga, Mamuju.
Muhammad Jufri Sponsor utama istana hp murah sekaligus dewan pembina kegiatan parung cup 1 mamuju mengatakan, dengan melihat antusiasme yang cukup tinggi ia mengimbau kepada peserta mengikuti turnamen menciptakan suasana kondusif.
“Jadi bagaimana pertandingan berjalan dengan aman dan tertib dan menjunjung tinggi sportifitas sehingga ajang ini dapat dinikmati masyarakat dan ajang silaturrahmi,” ungkap Muhammad Jufri saat menyampaikan sambutan, Jumat (3/3/23).
Muhhamad Jufri menyebutkan, Spirit olahraga adalah menciptakan sikap sportifitas sebagai nilai utama. Ia menguraikan lebih lanjut bahwa olahraga membuat tubuh dan mental sehat.
“Dalam dunia olahraga selalu ada yang namanya kompetisi. Dalam sebuah kompetisi itu tentu saja ada pihak yang menang dan kalah,” ujarnya.
Sebelum laga perdana digelar, Ketua Panitia Zaenal menyampaikan berjalanya perencanaan turnamen cup 1. Dengan dukungan dari banyak pihak akhirnya terlaksana.
Selain itu, ia juga menyampaikan antusias para peserta sangat tinggi. Bahkan pada malam sebelum acara pembukaan dimulai, masih ada tim yang ingin mendaftar.
“Sampai tadi malam masih ada yang menelepon, namun karena pertimbangan waktu kita tutup. Karena (beberapa hari kedepan lagi akan memasuki bulan puasa),” ujarnya.
Wakil Ketua Komisi IV DPRD Sukbar Hatta Kainang berharap hal yang sama. Sportifitas, yang akan melahirkan atlet voli profesional sebagai salah satu cabang olahraga andalan khususnya Pekan Olahraga Provinsi (PON) yang bakal terselenggara di Aceh, Sumatera Utara (Sumut).
“Saya harap ajang ini dijadikan sebagai ajang silaturahmi dan tetap jaga kekompakan. Kalah menang wajar dalam pertandingan, tetap sportif,” tutup Hatta.