SULBARONLINE.COM, Jakarta — Tokoh Perempuan asal Sulawesi Barat, Hj. Asyifa melakukan kunjungan silaturahmi dengan Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung (Kejagung), Ketut Sumedana, di kantor Kejaksaan Agung RI, Kawasan Blok M, Rabu (17/8/23).
Dalam peretemuan tersebut, Asyifa yang kerap aktif dalam kegiatan sosial, bertukar cinderamata dengan Ketut sebagai bentuk penghargaan, yang ditandai dengan pemberian Sarung Mandar khas dari Sulawesi Barat, lalu dibalasnya dengan memberikan koleksi buku-buku dari Kapuspenkum.
Menurut Hj. Asyifa, pertemuan ini juga didasari bentuk keinginan dari warga Sulawesi Barat agar Jaksa Agung dan Kapuspenkum bisa melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Barat, mengingat kepercayaan masyarakat dengan lembaga kejaksaan sangat tinggi.
“Harapannya dari kami warga Sulbar, semoga pak Jaksa Agung dan jajarannya dapat berkunjung ke Sulawesi Barat sebelum berakhir masa jabatan beliau,” tuturnya.
“Kami juga turut bangga dan kagum dari hasil survey indikator politik indonesia, yang menunjukkan bahwa kepercayaan publik kepada Kejaksaan kini berada di level tertinggi, kepercayaan masyarakat mencapai presentase 81,2%,” sambungnya.
Pertemuan singkat ini menjadi sebuah tanda bentuk perhatian dari masyarakat Sulawesi Barat dengan Kejaksaan Agung RI, pesannya adalah “Mellete Diatonganan” yang memiliki arti ‘Selalu Meniti di atas Kebenaran’.