Sah!!! Habsi-Irwan Kantongi Rekomendasi PPP

SULBARONLINE.COM, Majene — Dukungan partai politik untuk bakal calon Bupati dan wakil Bupati Mamuju Habsi Wahid dan Irwan SP Pababari (Habsi-Irwan) kembali bertambah. Kali ini dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Dukungan itu berdasarkan Surat Keputusan DPP PPP bernomor : 085/SK/DPP/C/VII/2020 tentang persetujuan pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Mamuju, yang ditandatangani langsung oleh Plt Ketua Umum DPP PPP H. Suharso Monoarfa dan Sekjen DPP PPP H. Arsul Sani.

Surat Rekomendasi tersebut diserahkan oleh Sekretaris DPW PPP, Jainuddin Sayadul kepada Habsi Wahid di Cafe Diaz, Majene, Minggu (2/8/20) siang.

“Alhamdulillah hari ini saya mendapatkan kehormatan dari PPP, untuk direkomendasi sebagai calon Bupati bersama Irwan Pababari. Dari berbagai dinamika dan pertanyaan selama ini siapa sesungguhnya yang akan mendapatkan PPP ini sudah terjawab, dan tadi sekretaris DPW PPP yang langsung menyerahkan kepada saya,” kata Habsi usai penyerahan rekomendasi PPP.

Setelah menerima SK PPP, Habsi mengaku akan mengundang jajaran pengurus PPP Mamuju untuk melakukan konsolidasi dan mengatur strategi politik dalam memenangkan Pilkada Mamuju.

“Tentu amanah ini patut kami hargai, dan sebagai calon bupati yang diusung akan bersama-sama dengan seluruh kader dan jajaran PPP di Mamuju untuk sama-sama berjuang memenangkan Habsi-Irwan pada Pilkada Mamuju 2020 ini,” jelasnya.

PPP, lanjut Bupati Mamuju ini, merupakan partai besar yang memiliki kader dan simpatisan yang patut diperhitungkan.

“PPP ini cukup dikenal di masyarakat sehingga banyak fansnya, sehingga dengan fans itu menambah dikungan dan atmosfir kita dalam memenangkan Pilkada Mamuju ini,” sebutnya.

Rekomendasi PPP yang diterima, tambah dia, juga telah melalui mekanisme dan prosedur yang telah ditentukan oleh Partai berlambang ka’bah itu.

“Saya kira partai apapun punya prosedur. Kami sudah mendaftar melalui DPC PPP. DPC merampungkan dan disampaikan ke DPW. Dan selanjutnya disampaikan ke DPP lalu dievaluasi untuk mendapatkan rekomendasi,” kata dia.

Sehingga, Habsi mengaku, rekomendasi yang ditetapkan oleh DPP PPP untuknya bersama Irwan Pababari di Pilkada Mamuju 9 Desember mendatang tentu dengan berbagai pertimbangan.

“Salah satunya sudah disampaikan oleh Sekretaris DPW tadi dalam penyerahan bahwa rekomendasi diberikan dengan melihat survei Habsi-Irwan yang bagus. Survei inilah yang menentukan PPP dalam melihat dan mengusung figur dalam Pilkada di Mamuju,” kunci Habsi.