Rangkaian HUT ke-56, Golkar Sulbar Ziarah ke TMP dan Kunjungi Panti Asuhan

SULBARONLINE.COM, Mamuju — Pengurus DPD Partai Golkar Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan sejumlah kegiatan dalam rangkaian peringatan HUT ke-56 Partai Golkar, Senin (19/10/2020).

Sejumlah kegiatan yang dilakukan pengurus DPD Golkar, yakni ziarah ke taman makam pahlawan (TMP) di Desa Pati’di’, Kecamatan Simboro, Mamuju.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua OKK DPD Partai Golkar Sulbar, Thamrin Endeng, didampingi sejumlah pengurus seperti Hamid Bcku, Hastuti Indriani, Muh. Amril, Marwiah Hapati Hasan, Hasanuddin Hapati Hasan, Lalu Artana, Rahman Zainuddin, Faisal, Firman Alisyahbana dan Badai.

Di TMP Pati’di’, Ketua OKK DPD Golkar Sulbar Thamrin Endeng yang langsung memimpin prosesi ziarah dan doa. Para pengurus juga melakukan tabur bunga secara bergiliran.

Meskipun dalam kondisi hujan, namun spirit dan semangat pengurus Golkar dalam mengikuti kegiatan ini tetap nampak dan terjaga.

Setelah dari TMP Pati’di, selanjutnya mereka melakukan kunjungan ke sejumlah Panti asuhan di Mamuju.

Titik Pertama yang dikunjungi adalah Panti Asuhan Manakarra Muhammadiyah di wilayah Padangpanga. Kedua, adalah panti asuhan Campaloga di Kali Mamuju. Dan ketiga, di Panti Asuhan Hidayatullah di Jl. Abdul Syakur, Karema, Mamuju.

“Alhamdulillah rangkaian kegiatan HUT ke-56 Partai Golkar berjalan baik kita laksanakan di Sulbar. Tadi kita sudah ziarah ke taman makam pahlawan. Setelah itu kita berkunjung ke Panti Asuhan,” kata Ketua OKK DPD Partai Golkar Sulbar, Thamrin Endeng.

Di tiga Panti Asuhan ini, DPD Golkar Sulbar menyerahkan sejumlah bantuan berupa sembako. Itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian kader-kader partai ‘Beringin’ ini kepada anak-anak Yatim.

“Ada titipan dari keluarga besar Golkar untuk disampaikan kepada 3 Panti Asuhan ini. Sebenarnya ini sangat tidak berarti, tapi dengan keikhlasan semoga ini bermanfaat. Dan tidak sebatas ini, tapi mungkin setiap bulan kita bisa memberikan bantuan,” jelas Thamrin.

Kepada wartawan saat dihubungi via Telpon, Ketua DPD Partai Golkar Sulbar H. Aras Tammauni, berharap peringatan HUT ke-56 Golkar Sulbar menjadi refleksi dan evaluasi bagi kader untuk terus membangun kesolidan bersama pengurus.

“Meskipun saya tidak hadir dalam agenda kemarin, namun saya sangat bangga melihat pengurus Golkar Sulbar solid dalam menjalankan sejumlah kegiatan. Insya Allah semangat kebersamaan seperti ini akan terus kita jaga dalam membesarkan partai,” kata Aras Tammauni.

Bupati Mamuju Tengah yang kini menjalani masa cuti karena maju kembali di periode keduanya, juga meminta kepada seluruh kader Golkar di Sulbar untuk terus berbuat yang terbaik kepada masyarakat.

“Dengan begitu maka Golkar akan semakin dicintai oleh rakyat. Makanya saya minta kepada semua kader hadirlah di tengah-tengah masyarakat. Apalagi di momentum seperti HUT Golkar yang kita peringati seperti sekarang ini,” ujar mantan Ketua DPRD Sulbar itu.