SULBARONLINE.COM, MATENG – Rekomendasi dukungan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk Pilkada Pasangkayu, tiba-tiba dicabut untuk Yaumil, yang diklaim pengurus pusat sebagai imbas kongres V PAN di Kendari.
Namun hal serupa tidak berlaku untuk Pilkada Mamuju Tengah, dimana Surat Keputusan (SK) dukungan partai berlambang matahari terbit ini, tetap akan di kantongi oleh Petahana.
Hal itu, di yakini ketua DPD PAN Mateng Fathahuddin Al Gafiqhi. Ia menyebutkan, Dari hasil Kongres V yang kembali dimenangkan oleh Zulkifli Hasan itu, rekomendasi PAN yang sebelumnya sudah di kantongi Petahana H. Aras Tammauni dan H. Amin Jasa di pastikan tidak akan berubah panca Kongres.
“Insha Allah, saya menjamin dan pastikan Rekomendasi PAN untuk pencalonan H. Aras Tammuni dan H. Amin Jasa tidak akan berubah. Kita tinggal menunggu SK dari DPP untuk di perbaharui”, tegas Fatha, Jumat (14/02).
Senada disampaikan Sekertaris DPW PAN Sulawesi Barat Arman Salimin, ia juga menjamin jika Rekomendasi PAN untuk petahana H. Aras T dan H. Amin Jasa tetap aman.
“In sha Allah, rekomendasi PAN yang sudah di kantongi Petahana saat ini saya menjamin aman. Sisa kita menunggu SK dari Menkumham pengurus DPP PAN yang baru. setelah itu, DPP baru mengeluarkan SK pilkada untuk Mateng,”terang Arman.
Ia menambahkan, DPW PAN Sulbar selama ini sudah memantau perkambangan pilkada 4 kabupaten di Sulawesi Barat. Terkhusus Mateng, petahana di anggap sangat berpeluang besar kembali memenangkan pilkada tahun ini.
“Kita menjamin rekomendasi tidak akan berubah, SK PAN untuk Pilkada Mateng Aman,”Kuncinya (*/zul/amb/msd)