Perjuangan Makin Mulus, Habsi-Irwan Resmi Kantongi Golkar

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju, Habsi Wahid dan Irwan Satyaputra Pababari (Habsi-Irwan) di Pilkada Mamuju kian mulus.

Itu setelah rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar keluar dan mengusung bakal calon petahana ini.

Tepat pada hari Minggu (12/7/20), DPP Partai Golkar menyerahkan surat keputusan pasangan calon Partai Golkar pada Pilkada Serentak tahun 2020 di seluruh indonesia. Termasuk penyerahan rekomendasi bagi Habsi-Irwan di Pilkada Mamuju.

Keputusan ini memang sesuai usulan DPD II Partai Golkar Kabupaten Mamuju dan hasil rapat tim Pilkada Pusat yang dipimpin oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar pada tanggal 29-30 Juni 2020 dan tanggal 2 Juli 2020 tentang penetapan calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati dan Calon Wali Kota yang dituangkan dalam berita acara rapat tim Pilkada Pusat Partai Golkar.

Saat dikonfirmasi, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Mamuju, H. Damris membenarkan adanya rekomendasi atau surat keputusan (SK) dari DPP partai Golkar yang diberikan kepada pasangan Habsi – Irwan.

“Rekomendasi DPP Partai Golkar itu sudah resmi untuk pasangan Habsi – Irwan untuk Pilkada Mamuju,” sebut H. Damris.

Ia mengatakan dalam waktu dekat ini, pihaknya di DPD II Partai Golkar Kabupaten Mamuju akan segera menggelar rapat internal yang melibatkan struktur Golkar mulai dari Kecamatan sampai Desa dan simpatisan Partai Golkar dalam rangka menindak lanjuti SK atau rekomendasi DPP Partai Golkar tersebut.

“In Sya Allah setelah sampai di Mamuju kami akan lakukan rapat internal sekaligus mengundang Calon Bupati dan Wakil Bupati untuk menyerahkan rekomendasi ini setelah itu kami akan langsung rapat tim untuk bergerak turun ke lapangan,” jelasnya.

Untuk penyerahan secara resmi rekomendasi dari DPP Partai Golkar kepada pasangan calon di empat Kabupaten di Sulawesi Barat, kata Damris, akan dilakukan usai Musyawarah Daerah DPD I Partai Golkar Sulawesi Barat pada 18 -19 Juli 2020.

Selain itu, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat tersebut menyampaikan pesan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, bahwa Kader Partai Golkar di seluruh Indonesia untuk menindak lanjuti hasil keputusan partai ‘beringin’ ini

“Pesan Ketua Umum DPP Partai Golkar untuk semua Kader Partai Golkar wajib menindak lanjuti dan mendukung pasangan calon kepala Daerah yang diusung Partai Golkar,” tegasnya.

Sementara untuk Kabupaten Mamuju, ia menegaskan kader partai Golkar DPD II Mamuju Wajib memenangkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju Habsi Wahid dan Irwan Satya Putra Pababari.

“Semua Kader Partai Golkar DPD II Mamuju Wajib berjuang untuk memenangkan Habsi – Irwan baik itu Anggota DPDR maupun yang bukan, dan apabila ketahuan menyeleweng dari hasil keputusan DPP maka akan berikan sanksi yang tegas kalau perlu sampai PAW apabila dia anggota DPRD,” kuncinya.