Pemkab Mateng Gelar Teknikal Meeting Pembentukan UPTD Air Limbah Domestik

SULBARONLINE.COM, Mateng – Dalam rangka penguatan kapasitas kelembagaan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju Tengah (Mateng) menggelar teknikal meeting tahun anggara 2024.

Kegiatan ini digelar di Aula Hotel Amaliah, Jl Trans Sulawesi, Desa Tobadak, Kecamatan Tobadak, Kamis (25/4/2024).

Kegiatan ini melibatkan leading sektor utama dari Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Barat yang memberikan pendampingan kepada Pemkab Mateng dalam pembentukan UPTD Air Limbah Domestik.

Dalam sambutannya, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Mateng, Bahri menyampaikan, penguatan kelembagaan tersebut sebagai upaya membangun komitmen secara bersama.

Selain itu kata dia, kegiatan ini juga menyoal tahapan perencanaan peraturan kepala daerah berdasarkan kajian pemerintah.

“Dengan adanya kegiatan Penguatan Kapasitas Kelembagaan Infrastruktur Air Limbah Domestik ini, diharapkan Pemerintah Mateng dapat berkomitmen dan bekerja bersama sama dalam penyusunan kajian akademik dan rancangan peraturan kepala daerah untuk pembentukan UPTD Air Limbah Domestik,” jelasnya.

Sekadar diketahui kegiatan ini dihadiri oleh PPK Perencanaan Balai Prasarana Permukiman Wilayah (PPW) Sulawesi Barat, dan Sekretaris Dinas PUPR Pemkab Mateng.

(Adv/Adr)