PC PMII Mamuju Gelar Pelatihan Jurnalistik

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Mamuju melaksanakan kegiatan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan di aula Kantor Kementerian Agama kabupaten Mamuju, Rabu (16/4/2025).

Kegiatan tersebut salah satu program kerja PC PMII Cabang Mamuju untuk periode tahun 2024-2025. Kegiatan ini memuat beberapa materi terkait bagaimana cara menjadi seorang jurnalistik yang baik dan benar.

Adapun sejumlah pemateri hadir tersebut mantan pengurus cabang atau senior PMII Cabang Mamuju yang notabene banyak terlibat dalam kegiatan jurnalistik.

Materi ini antara lain membahas teknik wawancara atau reportase dalam penggalian informasi, Analisis wacana, dasar-dasar penulisan dan kaidah penulisan, kemudian framing dan teknik penulisan berita.

Selanjutnya, pembuatan konten digital dan branding konten, strategi pengelolaan media online dalam organisasi, tools cek fakta dalam ruang cyber.

Pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan PC PMII Mamuju tersebut sukses terlaksana dengan baik, selama tiga hari proses pembelajaran yang dilakukan.

“Saya sangat bersyukur bisa mengikuti kegiatan ini, karena kegiatan ini cukup bermanfaat terutama kita ini yang notabenenya dari warga pergerakan,” pungkas Angri peserta pelatihan jurnalistik.

Angri juga menambahkan bahwa dalam belajar menjadi seorang jurnalistik bisa menambah dan mempertajam advokasi kita di lapangan ketika ingin melakukan aksi demonstrasi.

“Seluruh peserta pelatihan jurnalistik diminta untuk menyelesaikan tugas yang diberikan, tugas berupa advokasi langsung kepada masyarakat antara lain, masyarakat yang pekerjaannya sebagai nelayan, dan masyarakat yang pekerjaannya sebagai pedagang kaki lima dan masyarakat yang pekerjaannya sebagai petani,” tutup Angri.

(rls/adr)