Pasar Rakyat Regional Mamuju Difungsikan Sebelum Ramadhan

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Pembangunan pasar rakyat regional Kabupaten Mamuju kini hampir rampung 100 persen. Rencananya, gedung pasar yang terletak di pasar regional Mamuju itu difungsikan sebelum Ramadhan tahun ini.

Hal itu diakui oleh Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kabupaten Mamuju, Hj. Imelda Pababari, saat meninjau kondisi pasar, belum lama ini.

Imelda Pababari mengatakan, sesuai dengan rencana, lapak dan los akan digunakan sebelum memasuki bulan suci ramadan pada April mendatang.

“Jadi kira-kira kita sesuai rencana sebelum memasuki bulan puasa akan digunakan oleh para pedagang,” kata Imelda.

Dia mengaku, saat ini proses pembangunan sudah memasuki tahap finishing dan telah dikoordinasi dengan pihak kontraktor agar beberapa pekan kedepan lapak dan lods tersebut dapat difungsikan.

“Pembangunan sudah masuk finishing dan pihak kontraktor sudah ditanya bahwa 10 hari kedepan sudah selesai,” imbuhnya.

Dalam gedung pasar tersebut terdapat 98 lapak dan dan 9 lods. Rencananya, para pedagang ikan dan pedagang sayur yang sudah lama akan ditempatkan di lapak dan lods tersebut.

“Sementara edagang yang baru belum diberikan, namun diprioritaskan pedagang yang lama karena memang bangunan ini diperuntukan para pedagang yang sudah ada.
,” sebutnya.

Sementara terkait pekerjaan pihak pengawas, Kaharman mengungkapkan saat ini sudah melakukan pembersihan dan pembangunan di atas 90 persen.

“Minggu ini diselesaikan dan tinggal pembersihan yang dilakukan,” pungkas Kaharman.