Malam ini, PMII Mamuju Gelar Dialog “Berantas Korupsi”

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Mamuju, akan menggelar Dialog, Sabtu (22/12/18) malam ini di Warkop 11, Jl. Pattalunru Mamuju.

Dialog tersebut mengangkat tema “Berantas Korupsi, Selamatkan Bangsa”.

Ketua PMII Cabang Mamuju, Muhammad Rusdi Nurhadi mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memperingati hari bela negara, sekaligus mengamati dan melihat kondisi bangsa hari ini yang terpapar berbagai macam kasus korupsi di tanah air, tak terkecuali di Sulawesi Barat.

“Iya, jadi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Cabang Mamuju akan melaksanakan Dialog Pencegahan dan Pemberantasan korupsi sebentar malam di salah satu warkop di Kota Mamuju,” kata Rusdi kepada SULBARONLINE.COM.

Rusdi menyebtukan, kegiatan tersebut akan menghadirkan Narasumber dari Kepolisian, Kejaksaan Negeri Mamuju dan Kepala BPKP Sulawesi Barat.

“Kita sudah mengudang Bapak Kapolda Sulawesi Barat, Kejaksan Negeri Mamuju dan kepala BPKP Sulawesi Barat, serta dihadiri oleh seluruh Kader PMII, OKP, Organda dan LSM,” ujarnya.