Kadispora Sulbar Serahkan Uang Pembinaan Bagi Insan Olahraga Berprestasi

SULBARONLINE.COM, Mamuju — Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi Barat menyerahkan uang pembinaan kepada para insan olahraga berprestasi di Sulawesi Barat.

Penyerahan uang pembinaan tersebut berlangsung di ruang kerja kantor Dispora Sulbar, Rabu (13/12/23).

Sebanyak 27 insan olahraga yang mendapatkan uang pembinaan, terdiri dari 20 atlet berprestasi, 1 wasit internasional berprestasi dan 6 pelatih berprestasi.

Selain insan olahraga, Dispora Sulbar juga sebelumnya telah menyerahkan uang pembinaan dan apresiasi kepada para pemuda Sulbar yang memiliki karya dan prestasi di tingkat nasional dan internasional.

Kepala Dispora Sulawesi Barat, Safaruddin Sanusi DM mengatakan, penyerahan uang pembinaan itu sebagai bentuk apresiasi dan janji Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Barat kepada para insan olahraga dan pemuda yang telah mengharumkan nama baik daerah selama ini.

Safaruddin juga menyampaikan terimakasih kepada Sekda Provinsi Sulawesi Barat atas support dan dukungan yang luar biasa selama ini sehingga penyerahan uang pembinaan insan olahraga dapat diserahkan.

“Alhamdulillah, tadi kita telah menunakan kewajiban kita yang sudah dijanjikan oleh bapak Pj Gubernur melalui Dispora terkait penghargaan atau apresiasi terhadap atlet yang sudah berjuang membawa nama harum daerah di srtiap cabang olahraga,” kata Safaruddin.

“Juga kepada pelatih. Tanpa pelatih tidak akan ada prestasi. Kemudian ada wasit internasional dari Sulbar. Dan kita juga berikan apresiasi kepada pemuda yang berkarya, yang membawa misi daerah selama ini hingga ke tingkat internasional,” tambahnya.

Menurut Safaruddin, mereka yang menerima uang pembinaan sebelumnya telah di SK kan oleh Gubernur Sulawesi Barat.

Uang pembinaan prestasi tersebut jumlahnya bervariasi. Misalnya seperti atlet Dayung, Ramlah dengan nominal Rp 25 juta, dan atlet jalan cepat Ainul Yakin sebesar Rp 30 juta.

Karena itu, ia meminta agar apresiasi ini menjadi spirit dan motivasi bagi seluruh insan olahraga di semua cabor yang ada, baik atlet, pelatih dan wasit.

“Uang pembinaan ini harus memberikan motivasi bagi insan olahraga lainnya, khususnya kepada para atlet di semua cabang olahraga. Prestasi dapat dihargai oleh pemerintah sehingga mendorong pemuda dan atlet kita untuk terus berlatih, dan bisa berkarya, baik di olahraga maupun aktivitas lainnya,” jelas Safaruddin.

Penjabat Gubernur, tambah Safaruddin, menitipkan harapan agar prestasi yang telah diraih saat ini dapat terus dikembangkan dan dibina dengan baik.

“Tentu harapan Pak Gubernur, tidak puas atas hasil yang sudah ada. Tantangan kedepan masih besar. Masih ada Pekan Olahraga Nasional, masih ada kejuaraan lain di tingkat nasional dan event-event lainnya. Jadi harus semakin banyak berlatih kedepan,” harapnya.

Terakhir, mantan Sekretaris DPRD Sulbar itu berpesan kepada seluruh insan olahraga, khususnya kepada para atlet agar jangan pernah puas dengan hasil yang diraih sekarang ini.

“Tetap berikan yang terbaik. Olahraga itu bisa menjadi pilihan hidup. Olahraha itu bisa jadi industri dan menjamin kehidupan kita. Banyak atlet yang berprestasi yang dapat penghargaan seperti pengangkatan ASN Polri, TNI dan sebagainya,” kunci Safaruddin.