Jelang Pilkada Mamuju, Habsi Belum Punya Tandem

SULBARONLINE.COM, MAMUJU—Bupati Mamuju Habsi Wahid yang bakal kembali bertarung di Pilkada Mamuju 2020, menyampaikan sejauh ini belum memiliki pendamping atau calon wakil bupati.

Hal tersebut dipastikan melalui penyampaian juru bicara Habsi Wahid, Herlin, melalui gelaran Press Realese di Mamuju, Kamis (15/8).

Herlin menjelaskan, sampai hari ini, Ketua DPW Nasdem Sulbar itu belum memiliki pasangan calon. Olehnya itu kata Herlin, Habsi juga masih membuka ruang dan tidak menutup pintu komunikasi bagi siapa saja untuk menjadi figur Cawabup.

“beliau (Habsi red.) membuka lebar ruang secara demokrasi bagi tokoh-tokoh yang akan membuka komunikasi politik. Ini kami sampaikan bukan menepis tapi meluruskan terkat isu-isu yang berkembang, agar masyarakat mampu mengkonsumsi informasi demokrasi yang bijak,”terangnya.

Herlin pun dalam kesempatan ini bahkan membeberkan kriteria calon wakil bupati yang bakal mendampingi Habsi yang berjumlah lima poin, diantaranya memiliki kapasitas dan kapabilitas yang ditunjang elektabilitas dan popularitas,  energik dan berpengalaman di bidang organisasi akademisi, legislatif eksekutif maupun yudikatif, peduli terhadap gender, dikenal dan mengenal kondisi karakter masyarakat di Mamuju, dan tidak pernah terlibat kasus pidana.

“Kriteria ini kami sampaikan tentunya untuk membuka ruang bagi bakal calon wakil bupati yang ingin mencoba membangun komunikasi politik secara intens. Kami juga pastikan akan ada lima lembaga survey yang besar dalam mendampingi survey calon wakil bupati,” kuncinya.

Untuk diketahui, Pilkada Mamuju tahun 2015 lalu, Habsi Wahid yang berpasangan dengan Irwan Satya Putra Pababari, keluar sebagai pemenang. Mereka pun dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk periode 2015-2020.(msd)