Dispora Sulbar dan PPMI Gelar Seleksi Pertukaran Pemuda Antar Provinsi

SULBARlRONLINE.COM, Mamuju — Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi Barat bersama Purna Prakarya Muda Indonesia (PPMI) Provinsi Sulawesi Barat, menggelar seleksi Pertukaran Pemuda Antar Provinsi (PPAP) di Sapo Anjoro, Rangas, Mamuju, Senin (15/5).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulawesi Barat, Safaruddin Sanusi DM, didampingi Kepala Bidang Pemuda Dispora Sulbar, Andi Hilaluddin.

Turut hadir ketua MPO PPMI Sulbar Muhammad Atri Fadly, Ketua DPD PPMI Sulbar, Saiding, serta sejumlah ketua DPC PPMI se Sulbar.

Diketahui, dari kegiatan ini akan menjaring duta dari masing-masing perwakilan kabupaten se Sulbar. Putra dan putri terbaik yang terpilih selanjutnya akan mengikuti pertukaran pemuda dengan provinsi lain.

“Semuanya punya potensi sebagai pemuda. Saya berharap siapapun nantinya yang akan mewakili Sulawesi Barat, itulah yang terbaik dan mampu membawa, mempromosikan serta memperkenalakan potensi Sulbar yang ada, utamanya kebudayaan kita, kuliner hingga pariwisata,” terang Kadispora Sulbar, Safarruddin dalam sambutannya.

Safaruddin menambahkan, Dispora Sulbar terus memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan kepemudaan, seperti yang telah dilakukan PPMI sebagai program rutin dalam melaksanakan seleksi pertukaran pemuda ini.

“Kita terus support, terus mendorong pemuda agar selalu kreatif, cerdas dan inovatif. Kita ingin PPMI sebagai pelaksana, selektif dalam memilih. Karena itu, saya mengajak seluruh pemuda di Provinsi Sulawesi Barat ini untuk memanfaatkan momentum ini untuk ikut seleksi menjadi generasi muda mewakili Provinsi Sulawesi Barat,” kuncinya.

Untuk diketahui, seleksi pertukaran pemuda antar provinsi ini bakal digelar selama dua hari, yakni tanggal 15 hingga 16 Mei 2023.