Diseminasi dan Audit, Kadis DPPKB Mamuju Sebut 10 Cara Menghadapi Stunting

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Mamuju dr. Hajrah menyebut beberapa hal yang perlu di lakukan untuk mengatasi stunting.

Hal ini diungkapkan Hajrah dalam keguatan Diseminasi dan audit kasus stunting, di aula Kantor Bupati Mamuju, Sabtu (13/1/2024).

Dr. Hijrah menyebutkan, 10 cara tersebut diantaranya:

1. Memperbaiki Stunting sebelum usia 2 tahun

2. Berikan ASI

3. Perbaiki masalah menyusui.

4. Beri olahan protein pada MPASI

5. Imunisasi Rutin

6. Memantau tumbuh kembang anak

7. Perilaju hidup bersih dan sehat

8. Memakai jamban sehat

9. Atasi masalah kesehatan anak

10. Selalu menambah ilmu kesehatan untuk anak.

dr. Hajrah menambahkan yang perlu menjadu perhatian adalah pola pengasuhan periode 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) atau pengasuhan ibu menjadi hamil sampai anak berusia dua tahun.

“Olehnya memang, keluarga dan masyarakat perlu mendapat pengetahuan pengasuhan ideal sejak dalam kandungan hingga berusia dua tahun,” sebutnya.

Selain itu, dr. Hajrah menambahkan beberapa anak dikategorikan yang timbul dan terhadap stunting yang memperngaruhi tunbuh kembang anak.

“Kalau untuk Anak dikategorikan stunting ialah, tinggi dan berat badannya lebih kecil dari anak seusianya, rentan gangguan pada tulang, dan utamanya tumbuh kembang anak,” jelas dr. Hajrah.