SULBARONLINE.COM, Kalukku — Anggota DPR RI dapil Sulawesi Barat, H. Arwan M Aras Tammauni mengikuti kegiatan pembukaan Diklat Terpadu Dasar (DTD) yang digelar Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Kalukku, Rabu (19/10/22) malam.
Dalam kesempatan itu, Arwan Aras diangkat menjadi Anggota Kehormatan Ansor/Banser yang ditandai dengan pemakaian jaket Banser oleh Ketua Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Sulawesi Barat, Sudirman AZ.
Selain Arwan Arwan Aras, hadir juga Anggota DPD RI dapil Sulbar, H. Al Malik Pababari, Wakil Bupati Mamuju, Ado Mas’ud, Annangguru Syekh Fadlu Al Mahdaly dan Ketua PW GP Ansor Sulbar, Sudirman AZ serta para pengurus PC GP Ansor Mamuju dan PAC GP Ansor Kecamatan Kalukku.
Kabarnya, meskipun telah diangkat menjadi Anggota Kehormatan, Arwan M Aras Tammauni tetap akan menjadi peserta DTD dan mengikuti materi-materi dalam kegiatan ini.
“Pertama, saya ingin menyampaikan terimakasih atas apresiasi dari GP Ansor. Ini suatu penghormatan yang sangat luar biasa bagi saya karena bisa menjadi bagian dari keluarga besar Ansor/Banser di Mamuju,” kata Arwan Aras.
Menurut politisi muda PDI Perjuangan itu, GP Ansor dan Banser memiliki daya tarik yang tinggi. Selain sebagai salah satu organisasi kepemudaan tertua di Indonesia, Ansor/Banser selama ini dinilainya benar-benar telah berkomitmen untuk menjag NKRI.
Arwan mengaku, Ansor dan Banser juga dinilai menjunjung tinggi keberagaman dan perbedaan yang menjadi kekuatan bagi Indonesia dan agama.
“Selama ini saya hanya melihat Ansor/Banser dari luar. Tapi, saya sering berdiskusi dengan keluarga besar Ansor dan Banser. Banyak sahabata dan kawan-kawan saya yang merupakan kader Ansor/Banser, dan semuanya adalah tokoh-tokoh muda yang memiliki semangat dan pemikiran dalam upaya meningkatkan dan menjaga NKRI ke depan,” jelas Arwan.
Menurutnya, upaya dan komitmen dari GP Ansor untuk menjaga dan memajukan Indonesia merupakan tujuan yang sangat mulia.
“Olehnya itu, Insya Allah, saya akan mewakafkan pikiran, energi, dan kemampuan yang saya miliki untuk menjadi bagian dari sahabat-sahabat GP Ansor di Mamuju ini. Saya juga akan mengikuti materi-materinya selama DTD berlangsung,” pungkas Legialator peraih suara terbanyak hasil Pileg Sulbar 2019 itu.
Laporan: Ash