Arsal: APBD 2020 Mateng Sekira Rp 695 Miliar Lebih

SULBARONLINE.COM, Mateng – Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Mamuju Tengah (Mateng) diperkirakan berada di angka Rp 695 miliar lebih.

“Sesuai KUA-PPAS (Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Platform Anggaran Sementara) yang disepakati bersama itu yah kisaran Rp 695 miliar lebih,” sebut Ketua DPRD Mateng, H. Arsal Aras, kepada SULBARONLINE, Selasa (08/10/19).

“Sehingga sekarang ini masih dalam proses pembahasan. Teknisnya dan alokasianya belum,” sambung Arsal.

Dia mengaku, DPRD bersama Eksekutif baru akan membahas APBD Tahun 2020. Sehingga program prioritas belum nanti dilihat sesuai apa visi dan misi Pemerintah Daerah.

“Jadi kami di DPRD sifatnya akan duduk bersama dengan pemerintah eksekutif, yang intinya adalah program-program yang sifatnya prirotas dan berpihak pada kepentingan publik, Insya Allah akan kita perjuangkan. Jadi, kita belum masuk ke teknis, nanti kita lihat karena setiap tahun pemerintah daerah mempunyai arah kebijakan. Mereka menyusun vis misi masuk ke dalam RPJMD yang telah disepakati bersama. Sehingga, setiap tahun tema pemerintah daerah dalam membangun itu pasti berbeda-beda prioritasnya,” jelasnya.

Meski demikian, Arsal mengaku, setelah melihat KUA-PPAS, diyakini Pemerintah Kabupaten Mamuju akan lebih fokus juga pada pembangunan Kota dan Budaya. Termasuk infrastruktur, kesehatan dan pendidikan.

“Tapi Tahun ini saya melihat lebih fokus kepada arah pembangunan Kota dan Kebudayaan. Saya kira pasti ke arah situ. Tapi yang pasti infrastruktur itu pasti prioritas bersama pendidikan dan kesehatan. Itu yang diutamakan,” pungkas Arsal. (Iqbal).