Unsulbar Buka Posko Induk Peduli Gempa di Tapalang

SULBARONLINE.COM, Majene — Pasca gempa bumi yang menggucang wilayah Mamuju dan Majene dengan kekuatan Magnitudo 6,2 pada Jumat, 15 Januari 2021 dini hari, membuat sejumlah pihak terus memberikan perhatian.

Kali ini, kepedulian dan empati bagi para korban datang dari relawan Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar). Mereka mendirikan posko induk di Kecamatan Tapalang, Mamuju.

Penanggungjawab Posko Relawan Unsulbar, Rhyank D’secret, mengatakan pihaknya telah membangun posko sebagai bentuk solidaritas dan kepekaan sosial bagi para korban gempa.

“Kami sudah melakukan asesment selama 2 hari, dan Alhamdulillah kami pun telah membuat pemetaan wilayah yang terdampak. Tiga hari terakhir kami fuul kan untuk penyaluran logistik, dan Alhamdulillah beberapa titik yang masih kurang sentuhan logistik itu sudah kami sambangi,” jelas Rhyank.

Menurutnya, untuk tahap selanjutnya mereka akan berfokus pada bantuan lain yang sangat mendesak, seperti perlengkapan bayi.

“Karena ini yang menurut kami masih sangat-sangat minim. Insya Allah dalam waktu dekat ini akan kami fokuskan paket bayi tersebut,” sebut aktivis PMII Majene ini.

Sementara itu, Rektor Unsulbar, Dr. Akhsan Djalaluddin berharap, bantuan yang diberikan melalui posko relawan Unsulbar dapat bermanfaat dan mengurangi beban para korban.

“Harapan kita, semoga apa yang disalurkan ini mampu meringangkan beban saudara kita para korban gempa,” harapnya.

Aksan mengaku, Unsulbar akan terus mengirimkan bantuan ke posko induk yang telah dibuka di wiilayah Tapalang dan sekitarnya.

“Yang pasti kita akan bekerja optimal. Bantuan akan terus kita salurkan ke posko yang sudah ada ini,” pungkas mantan pejabat pemprov Sulbar itu.