MAMUJU-Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulawesi Barat, merilis data perkembangan transportasi udara di Sulbar, untuk periode Februari 2019, melalui press realese di Kantor BPS Sulbar, Senin (1/4).
Kepala BPS Sulbar, Win Rizal menjelaskan, untuk transportasi udara Sulbar, dilihat dari jumlah pesawat yang datang maupun berangkat di bandara Tampa Padang Mamuju dan Bandara Sumarorong Mamasa di bulan Februari 2019, tercatat sebanyak 84 kali penerbangan.
Jumlah ini menurut Win Rizal, meningkat sebesar 9,09 persen jika dibandingkan Januari 2019, yang tercatat sebanyak 77 kali penerbangan.
“tapi kalau kita bandingkan dengan Februari tahun 2018 atau year on year, itu terjadi penurunan jumlah keberangkatan dan kedatangan pesawat, yakni 34,38 persen, dimana tahun lalu dengan bulan yang sama tercatat 128 kali penerbangan, ini memang turunnya agak drastis ,” terang Win Rizal.
Win Rizal menambahkan, untuk jumlah penumpang yang berangkat mencapai 5.016 orang atau meningkat sebesar 34,58 persen dari Januari 2019 yang hanya mencapai 4.170 orang.
Sementara untuk jumlah penumpang yang datang mencapai 4.215 orang, yang juga meningkat sebesar 11,69 persen dari Januari 2019 yang hanya mencapai 3.774 orang.
“Untuk year on year atau perbandingan Februari 2019 ke Februari 2018, penumpang yang berangkat menunjukkan penurunan sebesar 21,28 persen. Sementara penumpang berangkat juga mengalami penurunan sebesar 36,33 persen,”sebutnya.
Bahkan, jumlah barang dan bagasi yang dibongkar di bandara, mencapai 21.131 Kilogram, atau mengalami penurunan sebesar 9,99 persen, jika dibandingkan bulan sebelumnya yang tercatat sebesar 23.477 Kilogram.
Sedangkan untuk jumlah barang yang dimuat mencapai 14.669 Kilogram, atau turun sebesar 33,46 persen, disbanding bulan Januari 2019 yang mencapai 22.004 Kilogram.
“Year on yearnya untuk bongkar barang dan bagasi turun sebesar 49,04 persen. Hal yang sama dengan barang bagasi yang dimuat, juga turun 57,51 persen jika dibandingkan bulan Februari tahun 2018,” kuncinya.(msd)