Calon DPD RI Sulbar Ini Viral di Sosial Media

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Sebuah video ceramah yang pertama kali diunggah oleh akun Facebook SolataTigaDelapan itu, “Ini Bukan Dilan, Ini adalah calon DPD-RI Sulbar, Selamat Mendengarkan” viral di Sosial Media.

Video ceramah berdurasi 58 detik itu, mendapat 5828 tayang, 166 tanggapan, 119 komentar 372 kali dibagikan.

Video ceramah dengan penjelasan cara leluhur menempatkan kata dan ungkapan rindu dengan makna yang sangat mendalam. Juga menjelaskan dengan gamblang intonasi kata dan penekanan gambaran semangat lokal. Sehingga mudah dipahami bagi para generasi muda di tegah tantangan zaman mileneal saat ini.

Bukan pertama kali Mas’ud Shaleh dalam memperkenalkan kearifan lokal pada video itu. Pada setiap undangan ceramah dari warga di Sulbar untuk Mas’ud Shaleh, selalu mendapat sambutan hangat dan komentar positif bagi kalangan masyarakat Sulbar khususnya para generasi muda.

“Pitu buttu mallindungi pitu ta’ena ayu, purai accur naola salili’u,” ungkap Mas’ud Shaleh pada video itu, yang diunggah pada tanggal 23 Maret 2019.

Video viral itu mendapat ratusan komentar positif, salah satunya datang dari akun ketua umum PP GP Ansor, Yaqut Cholil Qoumas.

“Asli Mantuuull. Amin insya allah dilantik,” ujarnya.

Komentar juga datang dari akun Supa Athana. “Dahsyat N keren abizzzz…Dilan ma lewat….. Profile yang romantis, progresif dan revolusioner,” tulisnya.

Akun Rahmat Puradita. “Dite’e posasi, mua’ salili bainena, manyammi. Tinggal video call, Dipirangbongi, Sangga’ bura lembong nala pappasang. Mua diang mating bura manus, damo pettuleq, salili u mo tu’u,” tulis Rahmat. (Rilis/Ikbal).