MAMUJU-Ikatan Pelajar Mahasiswa Mamuju Tengah (IPM-Mateng) menggelar buka puasa bersama di Asrama Putra IPM-Mateng, Jl. Usman Djafar, Kelurahan Binanga Mamuju, Minggu (19/5).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Dewan Pembina dan Pembimbing IPM-Mateng, diantaranya Anggota DPRD Sulbar Sukardi M Noer, Sekwan DPRD Sulbar Safaruddin MD, sejumlah Dewan Penasehat, pimpinan OKP, serta pengurus dan alumni IPM-Mateng.
“Kita tidak perlu malu-malu berbuat apa saja. Tidak ada masalah jika kita dalam proses pembelajaran ada kekurangan. Untuk pengadaan asrama permanen, Insya Allah Pemkab Mateng dan Tokoh masyarakat tidak akan diam bahu-membahu membantu IPM Mateng,” terang Sukardi M Noer, dalam sambutannya.
Sukardi juga meminta, agar IPM-Mateng memantapkan invetarisasi anggota untuk menjadi acuan pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah, sebagai pertimbangan jika dibutuhkan dalam membangun kerjasama, baik itu memfasilitasi mahasiswa IPM Mateng yang ingin melanjutkan studinya pasca menempuh Strata Satu (S1).
“Apabila ada hal-hal yang dibutuhkan daerah, kita bisa bekerjasama dengan baik, juga bisa nanti kalau ada yang berprestasi, tidak menutup kemungkinan akan dibantu pemerintah untuk lanjut ke jenjang S2 hingga S3. Intinya belajar dengan baik, isi otak dengan ilmu, dan isi hati dengan iman,” tambah Sukardi.
Sementara itu, Ketua IPM Mateng, Mansyafit mengatakan, kegiatan buka puasa yang dikemas secara sederhana ini, tak lain sebagai upaya IPM-Mateng mempererat tali silaturahmi di bulan suci ramdhan tahun ini.
“Ini tak lain kita buat sebagai bentuk pengutan tali silaturahmi antar sesama. Kita manfaatkan bulan suci ini sebagai momentum pengeratan persaudaraan dalam bingkai silaturahim dan ibadah,” kunci Mansyafit.(Mursyid)