Pemkab Mamuju Segera Terbitkan SK Tenaga Honorer

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju akan segera menerbitkan Surat Keputusan (SK) bagi Tenaga Honorer untuk Tahun 2020 ini. Rencana Pemkab Mamuju akhir Januari ini.

“Akhir bulan ini saya sudah terbitkan SK (Honorer) itu,” ucap Bupati Mamuju, Drs. H. Habsi Wahid, Kamis (23/01/2020) Sore.

Menurut Habsi, meskipun ada keputusan bersama DPR RI, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN RB) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) terkait penghapusan tenaga honorer di instansi pemerintahan, namun pihaknya masih sangat membutuhkan tenaga honorer.

Dia mengaku, tenaga honorer yang bekerja di lingkup Pemkab Mamuju justru masih kurang, khususnya guru dan tenaga kesehatan.

“Ini yang akan menjadi kajian kita agar betul-betul tenaga honorer atau kontrak ini bisa menjadi penambah dalam rangka meningkatkan pelayanan. Bukan hanya sekadar kita menerima tenaga kontrak, akan tetapi betul-betul dia punya peran untuk pelayanan kepada masyarakat,” ucapnya.

Sehingga, kata Habsi, menanggapi keputusan bersama tersebut, pihaknya saat ini masih menunggu surat edaran dan regulasi dari pemerintah pusat.

“Kalau memang keputusan pusat harus didaerahkan, ya saya kira kita akan tetap ikut aturan pusat. Tapi sepanjang memang belum, kami masih tetap menjadi kebijakan pemerintah daerah,” katanya.

Ditanya apakah nantinya akan melakukan penghapusan tenaga honorer, Habsi mengaku masih menunggu regulasi dan surat edaran dari pusat.

“Saya masih belum mengarah ke situ. Sementara ini kita masih menyusun surat perjanjian kerja untuk tetap memberikan peluang bagi tenaga-tenaga honorer atau kontrak daerah,” jelas Habsi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *