Sambut Tahun Baru, Caleg Muda Ini Ajak Warga Dzikir Bersama

Mamuju, Politik363 Views

SULBARONLINE.COM, Mamuju – Calon Anggota DPRD Kabupaten Mamuju asal Daerah Pemilihan (Dapil) 4, H. Fadli Sandi, mengajak masyarakat Mamuju ikut Dzikir Akbar dalam menyambut tahun baru 2019.

Kepada wartawan, Sabtu (29/12/18), pria sapaan akrab Sandi ini mengatakan, momentum pergantian tahun idealnya diisi dengan kegiatan yang lebih positif seperti kegiatan Dzikir yang direncanakan Pemerintah Kabupaten Mamuju, termasuk kegiatan keagamaan lainnya, mulai dari Khatam Al-Quran hingga Doa dan Dzikir Akbar dalam menyambut malam pergantian tahun nantinya.

Menurutnya, dalam menyambut tahun baru dengan hura-hura seperti petasan, kembang api maupun pesta-pesta lainnya, seperti miras hanya akan menjadi kegiatan mubazzir yang justru dapat merugikan dan tak jarang memakan korban.

“Kita mesti menyambut setiap pergantian tahun itu dengan kegiatan yang positif. Dan tahun ini mari kita sambut dengan kegiatan yang lebih religius seperti dzkiri akbar, agar hidup kita lebih berkah di tahun yang baru nantinya,” ucapnya.

Politisi muda asal Partai NasDem ini, juga menyampaikan rasa dukanya atas bencana yang menimpa sejumlah daerah beberapa waktu lalu. Dirinya ikut merasa berduka atas bencana dan musibah yang terjadi akhir-akhir ini.

“Penting untuk kita renungi bersama, bahwa akhir-akhir ini banyak musibah yang menimpa saudara-saudara kita, mulai dari Tsunami Palu dan Banten hingga banjir yang terjadi di Barru. Kita tentu berduka karena Indonesia akan menutup tahun 2018 dengan begitu banyak tangis yang menimpa saudara-saudara kita, dan tentunya menjadi duka kita bersama,” tutur H. Fadli Sandi.

Dia pun berharap, melalui kesempatan pelepasan tahun 2018 yang digelar dengan dzikir akbar ini, dapat menjadi salah satu wadah untuk semua masyarakat dalam melakukan introspeksi diri, agar dapat terus memberikan yang terbaik untuk pembangunan daerah serta dijauhkan dari bencana.

“Melalui kesempatan ini pula, mari kita sama-sama melakukan introspeksi diri agar daerah kita ini dapat dijauhkan dari berbagai bencana, baik Mamuju maupun Sulawesi Barat pada umumnya,” kunci H. Fadli Sandi. (Iqb).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *